Bali Tourism Development Corporation atau lebih akrab dengan singkatan BTDC mendukung penuh kinerja pemkab Badung untuk mempromosikan potensi wisata serta hasil karya para pengrajin daerah Badung. Tidak tanggung-tanggung, program misi promosi BTDC pun dilaksanakan hingga ke kota Berlin, Jerman yang menjadi tuan rumah pameran pariwisata terbesar dunia ITB Berlin dihadiri 180 negara dan 170 ribu pengunjung setiap tahunnya.
Dalam kesempatan acara Bali Breakfast pada Kamis 6/3, Dirut BTDC Ida Bagus Wirajaya memaparkan alam lingkungan hijau kawasan Nusa Dua yang kerap disanjung sebagai taman indah nya pulau dewata. Fasilitas papan atas yang dipresentasikan berhasil pula memikat hati para rekanan pariwisata dunia sehingga tidak kurang dari 30% dari kedatangan turis ke Bali disedot kawasan Nusa Dua. Salah satu unggulan teranyar dari kawasan Nusa Dua adalah Centara Grand Nusa Dua Resort & Villas yang fokus pada pangsa pasar menengah ke atas dengan villa-villa premium yang di desain dengan nuansa Bali.
"Pemenang Bali Tourism Award selain mendapatkan plakat penghargaan, juga mendapatkan sepatung kayu JAS (Jagapati Angantaka dan Sedang) berbentuk kerajinan kurungan ayam mancing mencar dan patung uang kepeng disuguhkan sebagai ikon pemerintah daerah Badung," ujar ketua Asosiasi Pengrajin Industri UMKM Kabupaten Badung I Putu Andika.
"BTDC aktif mengambil bagian dalam membuka pasar baru untuk Bali, yang mana tidak mungkin dilakukan hanya melalui internet saja. Membuka pasar baru membutuhkan pendekatan tatap muka langsung dan negosiasi yang intensif untuk bisa merayu pasar berkembang dan mau mengirim tamu ke Bali," ujar Ida Bagus Ngurah Wijaya selaku ketua Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Bali."Industri juga mengapresiasi peran Bapak Bupati Badung yang berkenan terjun langsung melaksanakan pencitraan destinasi dengan pemberian anugerah Bali Tourism Award kepada para rekanan agen wisata dan airlines. Ini merupakan sinergi pemerintah, industri pariwisata dan pengrajin Bali yang patut kita pertahankan
Tuangkan Komentar Anda