Seluruh atlet Indonesia tengah mempersiapkan diri jelang ajang Kejuaraan Dunia Karate Shotokan-Karate Do Internasional Federation (SKIF) Indonesia 2016. Kejuaraan Dunia Karate SKIF 2016 tersebuta akan digelar pada 26-28 Agustus 2016 di JIExpo Kemayoran.
Jelang kejuaraan tersebut para atlet Indonesia melakukan persiapan akhir. Salah satunya adalah karateka muda Indonesia, Sisilia. Ia mengaku sudah cukup lama mempersiapkan diri demi tampil maksimal di Kejuaraa Dunia Karate SKIF 2016.
Sisilia mengaku Kejuaraa Dunja Karate SKIF 2016 ini adalah ajang persiapan sebelum Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016. Sisilia menambahkan bahwa dirinya masih belum tahu kans untuk meraih kemenangan, tetapi dia siap tampil maksimal.
"Saya sudah menyiapkan dirj jauh-jauh hari. Saya berharap dapat meraih hasil yang terbaik. Ini akan menjadi persiapan PON. Saya belum tahu peluang saya di sini tapi saya yakin dapat memberikan yang terbaik," jelas Sisilia, saat ditemui di Hotel Sultan, Kamis (25/8/2016).
Indonesia akan mengirimkan 85 atlet di ajang Kejuaraan Dunia Karate SKIF 2016. Dalam ajang ini, Indonesia menargetkan 10 emas dan menembus posisi tiga besar.
Tuangkan Komentar Anda