Sinergitas BPJAMSOSTEK Gianyar Tingkatkan Kepesertaan dan Perlindungan Tenaga Kerja

Sinergitas BPJAMSOSTEK Gianyar Tingkatkan Kepesertaan dan Perlindungan Tenaga Kerja

Dalam upaya upaya perlindungan pekerja/buruh di Kabupaten Gianyar diperlukan sinergitas bersama BPJS Ketenagakerjaan dalam tim terpadu. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Gianyar, Ida Ayu Ketut Surya Adnyani, SE. M.AP dalam Rapat Koordinasi Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan guna meningkatkan coverage program BPJS Ketenagakerjaan di wilayah Kabupaten Gianyar dihadiri oleh seluruh Perangkat Daerah Kabupaten Gianyar, berlangsung di Mago Lango Lake, Bitra Gianyar.  ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kerjasama antara berbagai instansi terkait dilingkungan Pemerintah Kabupaten Gianyar.

Ida Ayu Ketut Surya Adnyani, SE. M.AP mengutarakan Rapat Kcordinasi bersama BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bali Gianyar  sebagai Implementasi Instruksi Presiden RI (Inpres) Nomor 2 Tahun 2021 Tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagaker aan. Sebagaimana diketahui, Inpres Nomor 2 Tahun 2021 bertujuan untuk arah pejabat terkait dalam mengambil langkah-langkah yang diperlukan sesuai tugas, fungsi, dan kewenangan masing-masing untuk melakukan optimaisasi pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakeriaan.

Sementara Kepal BPJS Ketenegakerjaan Cabang Bali Gianyar Pandu Aria  mengatakan  Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan juga memberikan arahan dalam pendanaan untu koptimalisasi pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.

 "ni, sebagai implementasi instruksi Presiden R.l nomor 2 tahun 2021 tentang optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan," jelasnya belum lama ini.

Langkah Disnaker Kabupaten Gianyar bersama BPJS Ketenagakerjaan ini selain mengoptimalkan sinergitas perlindungan tenaga kerja juga untuk mewujudkan kepatuhan pemberi kerja untuk pelaksanaan program jaminan sosial ketenagakerjaan. 

 "Sehingga perlunya sosialisasi atas manfaat program jaminan sosial ketenagakerjaan tersebut", pungkasnya

Sehingga perlunya sosialisasi atas manfaat program jaminan sosial ketenagakerjaan tersebut”, pungkasnya.

Ia menambahkan perlunya dukungan Pemerintah Kabupaten Gianyar untuk efektivitas penanganan masalah ketidakpatuhan program jaminan sosial Ketenagakerjaan. 

Lebih lanjut, Pandu Aria mengatakan tahun ini merupakan tahunnya BPU (Bukan Penerima Upah), sehingga pihaknya akan fokus melakukan sosialisasi manfaat program kepada pekerja informal. Tentu saja hal ini tidak mudah karena ini menyangkut kesadaran masyarakat akan pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan.

“Kami memiliki tugas untuk meningkatkan kesadaran masyarakat pekerja akan pentingnya perlindungan terhadap risiko kerja,” tegas Pandu.

 


 

Okantara
Author : Okantara

Sudah melang melintang di dunia media dari lulus kuliah. IB Okantara adalah salah satu founder dari Kabardewata.

Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait