Pengalaman Makan Unik Tanpa Gadged di The Holy Crab Bali

Pengalaman Makan  Unik Tanpa Gadged di  The Holy Crab Bali

Sejak mulai beroperasi pada awal 2015, The Holy Crab Bali yang berlokasi di kawasan restoran terkemuka Petitenget, Seminyak, kembali menawarkan pengalaman unik terbaru menikmati makanan tanpa memegang piranti elektronik (gadget). Dengan teknologi yang menguasai seluruh aspek kehidupan kita, sangat tidak jarang melihat orang memegang dan bermain bersama gadget model terbaru mereka sambil menikmati makanan.

Kami mengharapkan mereka menikmati pengalaman seru dan menyenangkan makan The Holy Crab Bali. Setiap pesanan disajikan didalam kantong besar berisi saus yang berselera. Tanpa piring dan peralatan makan hanya tersedia alat pemotong dan pembuka cangkang yang dimana setiap tamu harus siap melihat tangan mereka kotor. Sehingga kami merasa perlu untuk menganjurkan para tamu untuk tidak memegang gadget sampai mereka selesai makan.

Dengan kapasitas ruang 15 orang, akses yang mudah dan tersedia parkir yang luas di area belakang restoran, The Holy Crab merupakan destinasi yang sempurna untuk acara pertemuan perusahaan. Menikmati pengalaman makan dengan suasana The Louisiana-style berpadu dengan keramahan ala classic southern dan gaya kasual yang seru menawarkan pengalaman makan seafood yang berbeda dan menjamin akan selalu menyenangkan untuk para anggota tim.

“Perpaduan produk Seafood kelas dunia dengan teknik memasak tradisional khas Lousiana,  dinikmati disuasana yang nyaman dengan desain ruang yang menawan, merupakan faktor yang menjadikan The Holy Crab berbeda dari restoran lainnya. 

Pilihan jenis Seafood yang kita sajikan sangat beragam, dari mulai jenis Seafood lokal dengan harga yang terjangkau hingga kualitas Import, menjamin Seafood kami dapat dinikmati untuk semua acara dan suasana”, kata Albert Wijaya, Executive Chef sekaligus pemilik, The Holy Crab.

The Holy Crab restoran di Bali berdiri dibawah naungan perusahaan kuliner  Ersons Foods yang sebelumnya telah memiliki empat usaha restoran di Jakarta dan kedepannya akan terus berkembang. Tujuan utama perusahaan adalah senantiasa secara berkelanjutan akan menghadirkan restoran yang meawarkan pengalaman makan yang tak terlupakan untuk para pecinta kuliner khususnya pecinta hidangan Seafood.

The Holy Crab berkomitmen untuk menampilkan produk kuliner dengan kualitas tinggi untuk bahan dan rasa serta keramahan pelayanan dihadirkan secara konsisten di suasana ruang yang nyaman untuk seluruh anggota keluarga. Restoran buka setiap harinya, mulai pukul 17:00 - 23.00 dan Bar buka setiap hari dari pukul 17:00 – 24:00.

Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait