Penampakan Foto Asli Nokia C1 Beredar di Internet, Pertanda Kebangkitan Nokia kah?

Penampakan Foto Asli Nokia C1 Beredar di Internet, Pertanda Kebangkitan Nokia kah?

Rumor kembalinya Nokia ke industri ponsel bukan cerita baru lagi. Sebelumnya Nokia sendiri telah mengumumkan akan kembali ke bisnis smartphone yang akan dimulai pada awal tahun 2016 mendatang. Jika rumor sebelumnya menampakan hasil render smartphone Android Nokia, kali ini beredar foto asli penampakan smartphone Android Nokia yang diperkirakan bernama C1.

Mantan raksasa ponsel dari Finlandia kembali bangkit, kali ini mereka mengirimkan tanda kebangkitannya dengan pertanda foto asli Nokia C1 yang bersistem operasi murni Android. Dari foto tersebut, itu merupakan besutan Nokia murni, bukan sub-divisi Microsoft. Foto tersebut memperlihatkan banyak kemiripan denganhasil render yang sempat beredar beberapa waktu yang lalu.

Namun yang menarik, layar Nokia C1 adalah 5,5 inci dengan resolusi 1080p, sedangkan rumor yang beredar sebelumnya mengatakan resolusi smartphone ini hanya HD 720p. Selain itu, smartphone ini diduga menjalankan OS Android Marshmallow jika dilihat dari tampilannya. Untuk dapur pacunya, Nokia C1 mengusung chipset Intel Atom yang disandingkan dengan RAM 2GB. Namun untuk body-nya masih belum jelas apakah menggunakan logam atau plastik.

Tentu saja smartphone Android dari Nokia ini akan baru di luncurkan secepat-cepatnya pada awal tahun 2016, karena perusahaan dijadwalkan akan kembali ke industri smartphone pada awal tahun 2016 mendatang. Namun divisi penelitian dan pengembangan serta divisi manufaktur Nokia direncanakan akan berbasis di Tiongkok. Tentu dengan hadirnya Nokia ke pasar smartphone Android, akan semakin meramaikan persaingan smartphone Android di pasaran, dan Nokia pun dituntut harus memiliki strategi yang jitu agar dapat membidik pasar smartphone yang kini tengah diramaikan oleh brand-brand baru.


Ditayangkan sebelumnya dari situs beritateknologi
Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait