Microsoft Lumia 940, 940 XL dan 840 akan Diluncurkan Tahun Ini Juga

Microsoft Lumia 940, 940 XL dan 840 akan Diluncurkan Tahun Ini Juga

Meskipun ada rumor yang beredar bahwa Microsoft akan meloncat langsung ke Lumia 950 dan melewatkan Lumia, sebuah laporan terbaru ini mengungkapkan bahwa model Lumia high-end berikutnya akan disebut Microsoft Lumia 940 dan Lumia 940 XL. Selain itu, Microsoft juga tengah menyiapkan Lumia 840. Ketiga ponsel akan tersedia pada akhir tahun ini, dan akan membawa tombol on-screen.

Lumia 940 diperkirakan akan membawa fitur layar 5.2-inch resolusi 1440 x 2560 dengan kepadatan 565ppi, prosesor 64-bit Snapdragon 808 yang berisi CPU 1.8GHz hexa-core dan chip grafis Adreno 418. Performanya ikut didukung dengan 3GB RAM plus 32GB memori internal an tambahan slot microSD. Sedangkan untuk kamera, ada kaliber 20MP pada bagian belakang dan 5MP di bagian depan. Sistem operasi mengandalkan versi terbaru Windows Mobile 10.

Beralih ke Lumia 940 XL, untuk layar akan lebih besar dengan 5.7 inci, tapi sama-sama mengandalkan resolusi QHD 1440 x 2560 sehingga hanya menghasilkan kerapatan piksel 515ppi. Dapur pacu juga berbeda dengan Snapdragon 810, yang akan menampilkan CPU 2GHz octa-core disandingkan dengan chip grafis Adreno 430. Selebihnya ada 3GB RAM bersama dengan 32GB memori internal dan bisa diperluas. Performa kamera sama-sama mengandalkan 20MP / 5MP juga Windows Mobile 10.

Terakhir, Lumia 840 tampaknya akan dinobtkan sebagai smartphone kelas menengah dengan fitur diantaranya; layar layar 5 inci, SIM ganda, dan memiliki kamera belakang 13MP PureView-14MP, dan 5 MP untuk bagian depan. Kabarnya disainnya akan mirip dengan Nokia Lumia 830.

Seorang eksekutif Microsoft di Afrika Selatan baru-baru ini mengatakan bahwa Windows 10 Mobile akan dirilis pada November, ini juga yang mendasari laporan ini yang mengatakan bahwa smartphone baru Microsoft akan tersedia sebelum akhir tahun.


Ditayangkan sebelumnya dari situs tabloidpulsa
Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait