Bali Villa Association Kampanyekan Batasi Penggunan Plastik

Bali Villa Association Kampanyekan Batasi Penggunan Plastik

Kabardewata - Pemerintah kini tengah getol mengkampanyekan soal sampah plastik yang disiasati dengan metode kantong plastik berbayar, diseluruh pusat perbelanjaan, minimarket sampai ke pasar tradisional. Sejumlah kalangan pun merespon positif canangan tersebut, termasuk dari penggiat kepariwisataan Bali, yang tergabung dalam Bali Villa Association (BVA).

Anggota BVA, Agus Made Yoga Iswara kepada wartawan disela-sela aksi bersih-bersih Pantai disekitar Pura Sakenan, Denpasar, menyatakan, sebagian besar anggota Asosiasi Villa Bali mendukung program tersebut. Bahkan hampir semua anggota BVA telah menerapkan itu dimasing-masing Villa yang mereka kelola. Salah satu yang paling nyata dari dukungan itu adalah meniadakan botol mineral berbahan plastik, dan memberikan tas daur ulang kepada para tamu.

"Ya kita sangat mendukung itu. Kita juga sudah melakukan itu, contohnya saya saja ya di MACA Villa and Spa, sudah tidak ada lagi air mineral dalam kemasan botol plastik. Selain itu, saya juga siapkan tas daur ulang untuk para tamu yang menginap. Tujuannya tentu untuk mengurangi penggunaan barang-barang berbahan plastik," katanya.

Kedepan, Agus Made Yoga Iswara berharap, semangat ini dapat ditularkan kesemua pengelola akomodasi wisata, agar canangan pemerintah segera tercapai dalam upaya menekan sampah plastik. Menurutnya hal itu cukup relevan dilakukan, mengingat sampah plastik memiliki partikel-partikel yang sulit terurai.

"Kita ketahui bersama ya, sampah plastik sampai puluhan tahun sulit terurai. Jadi diperlukan upaya nyata, untuk menekan penggunaan plastik," ucapnya.

Selain itu, Bali Villa Association juga menggalakkan kepedulian lingkungan dan kampanye sampah plastik pada rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Jadinya yang ke-10. Ketua Panitia HUT ke-10 BVA, I Gusti Agung Ngurah Darma Suyasa pada kesempatan yang sama mengatakan, realisasi dari hal tersebut adalah dengan aksi bersih-bersih sampah plastik di pantai yang berada disekitar areal Pura Sakenan. Diharapkan, dengan hal yang kecil ini dapat berbuah besar, dan tentunya diikuti oleh organisasi kepariwisataan lainnya.

"Agenda kita ini selain dalam rangka HUT kesepuluh, salah satunya juga untuk mendukung rencana pemerintah. Kita harapkan sih dapat tertular kepada yang lainnya. Ini kegiatan kecil, tapi saya yakin hasilnya besar," ungkapnya.


Ditayangkan sebelumnya dari situs redaksi
Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait