Pelaku Jasa Kuangan Diminta Inovasi Literasi Keuangan

Pelaku Jasa Kuangan Diminta Inovasi Literasi Keuangan

Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan ‎Muliaman D Hadad menyarankan pelaku jasa keuangan membuat inovasi dalam mengejar program melek literasi keuangan.

"Tidak mungkin ada satu program‎ yang bisa cocok digunakan di semua kalangan masyarakat, karena banyak aspek harus dipertimbangkan seperti tingkat pengetahuan, pendidikan dan latar belakang budaya setiap masyarakat," ujarnya disela-sela seminar Financial Literacy to Support Financial Inclusion, Nusa Dua.

Inovasi tersebut sangat dibutuhkan, karena harus ada upaya khusus untuk mengubah perilaku masyarakat yang sangat beragam perilaku dan budayanya. Menurutnya, dari beberapa program literasi keuangan yang sudah dijalankan OJK bersama lembaga keuangan, kegiatan berbasis komunitas masyarakat lebih efektif. Pasalnya dari awal ada kesamaan pahamn kepentingan, pandangan dan tujuan.

Dia menilai program berbasis komunitas ini tidak hanya tentang mendidik masyarakat mengenai sektor keuangan, tetapi juga membawa lebih dekat dengan mereka sehingga sejalan dengan program inklusi keuangan. Untuk itu, ke depan OJK akan memperbanyak kerja sama dengan berbagai kalangan masyarakat seperti pemda dalam menjalankan program ini.

Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait