Bali jemput bola ke Australia, Fokus pasar Perjalanan Bisnis

Bali jemput bola ke Australia, Fokus pasar Perjalanan Bisnis

21-22 Februari lalu pelaku pariwisata Bali jemput bola ke Australia difasilitasi oleh Badan

Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Bali. Kali ini para agen wisata perjalanan bisnis yang disasar.

"Pasar Australia sudah sangat mengenal Bali jadi ketika berpromosi ke Australia, kami ambil

langkah yg fokus agar lebih tepat sasaran," ujar Ieda Puanani perwakilan The Trans Resort Bali

yang turut serta dalam misi promosi Australia Incentive Meeting Expo, sebuah ajang bisnis

antar korporasi-korporasi besar Australia dimana setiap awal tahun, mereka mencari tujuan

wisata bagi para direksi perusahaan.

The Trans Resort Bali bangga bertemu langsung dengan kaum eksekutif korporasi-korporasi

besar tersebut karena memang menyasar para businessman yang lebih tebal kantong nya dan

mapan berbelanja di saat mereka melakukan perjalanan bisnis.

"Strategi ini mendukung kebijakan pariwisata Bali yang saat ini nyatanya diketahui pariwisata

Bali mulai menurun angka belanja (spending power) per wisatawan dan juga menurun lama

tinggal (lenght of stay) wisman di Bali," ujar AA Sri Dian Ekawaty selaku sekretariat event

promosi di BPPD Bali. 

Tujuan perjalan bisnis adalah segmentasi pasar paling tinggi belanja nya dan bahkan menurut

survey Badan Dunia ICCA, belanja wisatawan perjalanan bisnis bernilai tujuh kali lipat daripada

wisatawan yang hanya perjalanan liburan biasa. Juga masa tinggal nya lebih lama karena

cenderung bisnis terlebih dahulu kemudian memperpanjang lama tinggal setelah bisnis selesai

untuk istirahat.

Dalam kunjungan promosi ke Australia, brosur Bali Venue Guide juga dibagikan. Ini merupakan

brosur yang menginformasikan korporasi tentang tempat tempat di Bali yang dapat menjadi

pilihan mengadakan event event internasional, seperti Garuda Wisnu Kencana GWK Bali, Inaya

Putri Bali, The Trans, Wapa Di Ume, The Sanctus, The Lokha Ubud, Indigo Seminyak, Grand Livio

Kuta, Hotel Vila Ombak, Queen's Tandoor Restaurant, Renaissance, Sofitel Nusa Dua, Bamboo

Bar Sanur, Dwaraka Villas, H Sovereign, Holiday Inn Baruna dan Bali Paragon.

Program promosi ke Australia bulan Februari ini akan dilanjutkan dengan program roadshow ke

3 kota utama Australia di bulan Mei 2017 mendatang, yaitu Sydney, Melbourne dan Perth.

Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait