Bali Gelar InterFood dan Pameran Kuliner

Bali Gelar InterFood dan Pameran Kuliner

Potensi kuliner di Pulau Dewata, menjadi satu alasan kembali digelarnya InterFood Bali Hotel and Tourism. Ribuan kuliner Bali diperkirakan akan dipamerkan dalam kegiatan yang akan berlangsung mulai tanggal 3 sampai 5 September 2015 mendatang.

Presiden direktur Kristamedia, Daud D. Salim kepada wartawan di Gedung Bali Tourism Board (BTB), Jumat (07/08/2015) menjelaskan, InterFood Bali Hotel and Restaurant merupakan ajang memamerkan kekayaan kuliner dan keistimewaan Bali serta Indonesia di bidang industri pangan dan produksi pangan.

"InterFood Bali Hotel and Tourism kedua ini akan menonjolkan kekayaan industri pangan dan produksi pangan, Hotel, Restaurant, Catering, hasil perkebunan, hasil laut serta produksi wine asli Bali," katanya.

Ketua Badan Pengurusa Daerah Perhimpunan Hotel dan Restaurant Indonesia (BPD PHRI) Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati dalam kesempatan yang sama menilai kegiatan ini cukup positif. Ia beranggapan event ini dapat meng-eksplore berbagai kekayaan kuliner Indonesia, khususnya Bali.

"Event ini dapat menunjang sektor kepariwisataan, terutama ditengah besarnya tantangan yang terjadi, salah satunya impact penutupan Bandara Ngurah Rai akibat erupsi Gunung Raung," tegasnya.

Sementara Ketua Gabungan Indusri Pariwisata (GIPI) Bali, Ida Bagus Ngurah Wijaya siap mendukung keberhasilan pelaksanaan 2nd InterFood Bali Hotel and Tourism 2015 yang akan diselenggarakan di Bali Nusa Dua Convention Centre (BNDCC). 


Ditayangkan sebelumnya dari situs Redaksi
Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait