Mengapa traffic website saya tiba-tiba menurun?

Mengapa traffic website saya tiba-tiba menurun?

Ini merupakan hal yang sudah biasa diantara pemilik bisnis. Jika suatu hari, ketika Anda sedang bekerja, kemudian Anda mengecek analitik seperti yang biasanya Anda lakukan, dan ternyata Anda mendapatkan kejutan yang belum pernah Anda rasakan sebelumnya. Alih – alih melihat kenaikan yang perlahan – lahan dalam traffic website, Anda malah melihat garis yang terlihat seperti tebing. Dalam waktu semalam, traffic website Anda telah turun sebesar 10% dari sebelumnya.

Mungkin Anda merasa telah melakukan kesalahan. Atau mungkin Anda tidak mempercayai apa yang Anda lihat dan berasumsi bahwa itu adalah sebuah kesalahan perhitungan dalam analitik dan menunggu hingga keesokan hari untuk melihat apakah hal tersebut dapat kembali normal. Dan jika ternyata hal tersebut tidak kembali normal, maka Anda memiliki sebuah masalah besar yang harus Anda hadapi. Apa yang menyebabkan penurunan traffic yang secara tiba – tiba ini?

Cek aksesibilitas situs

Pastikan bahwa situs Anda online. Ini merupakan langkah dasar yang harus Anda lakukan jika traffic Anda tiba – tiba menurun. Ada kemungkinan bahwa hosting server Anda down untuk beberapa waktu, sehingga menyebabkan traffic Anda menurun, karena analitik tidak dapat memberikan laporan data jika situs Anda tidak bisa di akses.

Cek musiman industri

Hal ini dapat menjadi salah satu penyebab mengapa traffic blog atau website Anda menurun secara tiba – tiba, memang agak sulit untuk menjelaskan mengapa hal ini dapat terjadi, namun tidak ada salahnya jika Anda mengecek kembali, apakah niche industri Anda memang memiliki dampak musiman. Sebab ada beberapa industri yang rentan terhadap variabel musiman ini, bahkan ada yang website yang mati (tidak mendapatkan pengunjung sama sekali) ketika musim liburan.

Anda dapat mengeceknya dengan membuka analitik dalam rentan waktu tertentu, dan melihat apakah pada waktu yang hampir sama di masa lalu, traffic Anda juga mengalami penurunan, jika iya, berarti niche industri Anda memang terkena dampak musiman. Tunggulah hingga dampak musiman ini berlalu, dan Anda akan melihat traffic blog atau website Anda kembali normal.

Cek kode analitik Anda

Penyebab lainnya yang dapat membuat traffic blog atau website Anda menurun secara tiba – tiba adalah kode analitik Anda, cek kembali apakah kode analitik tersebut sudah Anda letakkan dengan benar? Karena, analitik tidak dapat memberikan laporan jika Anda tidak meletakkan kode tersebut. Ada kemungkinan hal ini terjadi ketika Anda melakukan update kode secara rutin atau ketika melakukan pemeliharaan situs, sehingga membuat kode analitik Anda rusak atau hilang.

Jika kasusnya seperti ini, hal yang harus Anda lakukan adalah memperbaiki kode yang rusak tersebut. Namun sayang sekali, Anda tetap tidak dapat menerima laporan traffic website atau blog Anda selama rentan waktu ketika kode tersebut rusak atau hilang. Untungnya, kode yang rusak ini merupakan masalah kecil dan dapat diperbaiki dalam hitungan menit. Oleh karena itu, pastikan bahwa kode analitik Anda berada pada tempat yang tepat dan tidak rusak.

Cek desain situs Anda

Apakah traffic Anda menurun drastis ketika Anda meluncurkan desain tampilan website Anda yang baru? Sangat mungkin terjadi bahwa ketika Anda meluncurkan desain website Anda yang baru, kode analitik Anda rusak atau desain website yang baru ini tidak dipetakan dengan baik seperti desain website Anda yang lama.

Sebagai contoh, pada situs Anda yang lama, katakanlah Anda memiliki beberapa informasi yang semuanya terhubung menjadi satu dalam halaman FAQ. Untuk menghindari kesalahan pada desain website Anda yang baru, Anda harus mengumpulkan semua halaman tersebut dalam satu halaman, dengan URL yang baru.

Setiap saat, ketika sebuah halaman terjadi perubahan URL, walaupun hal tersebut terlihat seperti perubahan kecil, Anda tetap harus melakukan redirect dari URL yang lama ke URL yang baru. Jika tidak, Anda akan kehilangan semua traffic yang menuju ke halaman tersebut.

Cek tanda – tanda hacking

Jika situs Anda di hack, Anda akan mengalami penurunan traffic secara drastis karena peringatan otomatis “This site has been hacked” atau “This site may be compromised” yang dilakukan oleh mesin pencari Google ketika pengguna membuka situs Anda.

Salah satu cara untuk mendeteksi hal tersebut adalah dengan menggunakan tools analitik google “Fetch as Googlebot” untuk melihat apa yang Google lihat.

Jika website Anda memang terkena hack, maka untuk kembali normal membutuhkan waktu. Anda harus menghilangkan tanda hacking tersebut dan memperbaharui software keamanan Anda, mengubah semua password dan membuang hal – hal yang mencurigakan dalam akun Anda. Anda juga mungkin akan masuk ke dalam Google sandbox untuk beberapa waktu, selagi mereka memastikan bahwa Anda website Anda memang tidak dibangun dengan tujuan untuk melakukan spam.

Cek Google Penalty

Salah satu hal yang mungkin dapat menurunkan traffic Anda secara tiba – tiba adalah penalty yang dilakukan oleh Google. Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan hal tersebut, dan hal tersebut sudah di daftarkan ketika Anda mengunjungi halaman manual actions pada Google Analytics. Berikut ini hal yang mungkin menyebabkan hal tersebut:

  • Links incoming yang tidak natural
  • Links outgoing yang tidak natural
  • Situs yang di hack (sudah dibahas di atas)
  • Konten yang terlalu sedikit
  • Halaman yang dianggap sebagai spam
  • Komentar yang di isi dengan spam (user generated spam)
  • Text yang disembunyikan
  • Melakukan redirect kepada situs – situs yang berbahaya
  • Kata kunci yang berlebihan

Google akan memberitahukan kepada Anda apa penalty yang berlaku pada website Anda dan URL apa yang menyebabkan terjadinya penalty tersebut. Jika Anda memiliki sebuah situs yang besar dengan ribuan halaman, maka tidak semua halaman tersebut akan masuk daftar, hanya beberapa contoh saja yang menunjukkan bahwa masalah tersebut muncul. Anda harus memperbaiki masalah tersebut terlebih dahulu, sebelum halaman Anda kembali pada posisi ranking sebelumnya.

Cek backlink profile Anda

Hal ini biasanya terjadi pada website baru dan bisnis kecil. SEO negatif merupakan sebuah ancaman bagi situs yang belum memiliki waktu untuk membangun kepercayaan dengan Google. Sebuah situs kecil yang baru sangat rentan terhadap serangan malicious code sebagai target sasaran spam, sehingga website tersebut dapat dikenakan penalty oleh Google.

Jika Anda belum membangun penah membangun link dengan website manapun juga, Anda dapat mengecek link profile Anda untuk mengetahui mana link yang dapat menimbulkan dampak buruk pada website Anda, dan gunakan tools Google Disavow Links untuk membuang asosiasi mereka terhadap halaman website Anda.

Cek Google update algoritma

Ini merupakan salah satu sebab mengapa traffic website Anda menurun secara tiba – tiba, penurunan traffic yang disebabkan karena update algoritma pada Google dapat mencapai angka 20 – 40%.

Untuk mendiagnosa permasalahan ini, Anda harus terus memantau beberapa blog SEO untuk mengetahui kapan update algoritma ini terjadi. Dari sana, Anda dapat memperhatikan mana halaman atau SEO website Anda yang terkena dampak negatif perubahan algoritma tersebut, dan memperbaiki masalahnya.


Ditayangkan sebelumnya dari situs kerjayuk
Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait