Viva Cosmetics Dukung Kreativitas Desainer Lokal

Viva Cosmetics Dukung Kreativitas Desainer Lokal

Viva Cosmetics yang saat ini telah berusia 56 tahun, turut serta sebagai sponsor pada event Bali Fashion Trend 2018 yang berlangsung di Kuta, Badung,belum lama ini.

Sampai saat ini tetap konsisten garap pangsa pasar dari segala level konsumen kosmetik di Indonesia karena, harga produk kosmetik Viva masih sangat-sangat terjangkau oleh kalangan konsumen di seluruh Indonesia.

Keterlibatan perusahaan kosmetik dalam negeri tersebut dalam kesempatan ini untuk mendukung peningkatan kreativitas para desainer lokal di Tanah Air ditengah gempuran fashion produk luar negeri. Demikian disampaikan Yusuf Wiharto, 

Direktur Distribusi Viva Cosmetics Indonesia Timur kepada media disela-sela  Bali Fashion Trend 2018.

Dikatakannya merupakan suatu kebanggaan bagi Viva Cosmetics dapat mendukung keberadaan para designer lokal karena sesuai dengan misi dan visi perusahaan. "Dari dulu Viva selalu bangga mencantumkan bahwa Viva ini Made in Indonesia, dibuat di Indonesia, di Surabaya," terangnya.

Lebih lanjut Yusuf menjelaskan bahwa produk Viva tersebut menerapkan tiga "mu" yaitu mutu, mudah dan murah. Mutu yang dimaksud adalah dengan kualitas yang terbaik, sedangkan mudah itu gampang dijangkau dan murah dengan harga terjangkau agar bisa memasyarakat.

"Dengan kita mensupport acara-acara seperti ini kita membuktikan bahwa produk yang memasyarakat atau yang murah itu belum tentu murahan," lanjutnya.

Viva kata dia memiliki moto memasyarakatkan kecantikan dan membuat cantik masyarakat Indonesia. Produk Viva yang dijual dengan harga  terjangkau ini menyasar berbagai kalangan masyarakat. "Kita menunjukkan bahwa mendukung acara-acara seperti ini. Produk kita pun tidak mahal dengan produk yang berasal dari luar negeri tentunya," ucap Yusuf.

Namun menurutnya, produk yang murah jika diproduksi dengan bahan-bahan berkualitas tentunya dapat menunjang berbagai event salah satunya Bali Fashion Trend ini.

Yusuf mengakui dukungan yang diberikan Viva pada Fashion Trend tersebut karena kesamaan visi yakni mengangkat dan memajukan potensi lokal agar tidak tergerus oleh produk luar.

"Selain kita mendukung acara-acara fashion seperti ini, kami juga banyak bekerjasama dengan lembaga kursus kecantikan termasuk di Bali. Setiap minggunya, setiap bulannya dan tahunnya kami selalu melakukan road show beauty class di kecamatan-kecamatan dan kabupaten-kabupaten se-Provinsi Bali," beber Yusuf.

Kedepannya pihaknya pun berencana akan tetap mendukung kegiatan fashion di kota-kota lainnya di Nusantara. Meski diakuinya tidak secara langsung dapat meningkatkan penjualan namun dukungan-dukungan tersebut merupakan corporate social responsibility (CSR) Viva Cosmetics. 

"CSR ini dalam mendukung para fashion designer tetap berkarya dan menunjukkan eksistensinya di pasar global ini," tambahnya. 

Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait